PENGUJIAN DAYA DUKUNG PERKERASAN JALAN DENGAN DYNAMIC CONE PENETROMETER (DCP) SEBAGAI STANDAR UNTUK EVALUASI PERKERASAN JALAN
Abstract
Faktor penting dalam perencanaan pemeliharaan dan peningkatan jalan antara lain adalah data kekuatan tanah dasar, sifat-sifat bahan, komposisi dan tebal lapis perkerasan yang ada. Kekuatan tanah dasar yang ada di lapangan seperti nilai California Bearing Ratio (CBR) tergantung pada kondisi pada saat pelaksanaan dan selama operasi pelayanan berlangsung. Kerusakan jalan yang selama ini sering dijumpai, fakta mahalnya pengumpulan data CBR dan kendala lambannya upaya pemeliharaan pemberian sumbangan makin parahnya kondisi perkerasan yang sering dilalui oleh lalu lintas sebagai penggerak ekonomi rakyat. Untuk mendapatkan data tersebut di atas, telah diperkenalkan alat penetrasi konus dinamis (dynamic cone penetrometer), yaitu suatu alat yang dirancang untuk menguji kekuatan lapisan granular, stabilitas tanah, termasuk tanah dasar. Pengujian dilakukan menerus sampai kedalaman 80 cm dan bila perlu dapat diperdalam dengan menyambung tangkai pengukur sampai kedalaman 120 cm. Dalam sepuluh tahun terakhir, DCP telah banyak digunakan dalam memperoleh data CBR untuk perencanaan perkerasan jalan sehingga sudah saatnya metode DCP dapat dijadikan standar uji di Indonesia
Keywords
DCP, CBR
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.31153/js.v7i3.15
Refbacks
- There are currently no refbacks.