PENERAPAN GRAFIK- X DAN GRAFIK- R SEBAGAI GRAFIK KENDALI DALAM PENGUJIAN KUALITAS AIR
Abstract
Jaminan mutu merupakan salah satu persyaratan teknis yang tercantum dalam sistem manajemen mutu yang mengacu pada ISO/IEC 17025:2005. Jaminan mutu merupakan kegiatan yang terencana dan sistematik yang diterapkan dalam pengujian sehingga memberikan keyakinan kepada pelanggan atau pengguna data, bahwa data yang dihasilkan memenuhi persyaratan mutu. Dalam pengujian kualitas air, penerapan grafik-X dan grafik-R merupakan salah satu cara dalam upaya pengendalian mutu data hasil pengujian. Tujuan dari penerapan grafik-X dan grafik-R dalam pengujian kualitas air adalah untuk mengendalikan data kualitas air, sehingga dapat menjamin kehandalan dan keabsahan data yang dilaporkan. Grafik-X merupakan grafik kendali mutu akurasi yang menggambarkan hubungan antara persen akurasi dari larutan standar dengan waktu pengujian selama periode tertentu. Grafik-R merupakan grafik kendali mutu presisi hasil pengujian dari replika contoh atau beberapa kali pengulangan pada periode tertentu. Sebagai contoh diberikan contoh grafik kendali akurasi dan grafik kendali presisi dari hasil pengujian parameter nikel (Ni). Pada grafik-X , akurasi yang baik merupakan data yang berada pada batas antara 2 sd (standar deviasi), data yang diperingatkan bila berada diluar 2 sd, tetapi berada pada 3 sd, dan data yang ditolak (outlier) jika berada diluar 3 sd. Pada grafik-R, presisi yang baik, jika data berada dibawah antara 2 sd atau dibawah garis Upper Warning Limit (UWL).
Keywords
Grafik Kendali Mutu, grafik-X, grafik-R
DOI: http://dx.doi.org/10.31153/js.v12i1.137
Refbacks
- There are currently no refbacks.